Skip to main content

Posts

Showing posts from September, 2019

Resensi Buku, Judul Ilmu Pendidikan Oleh Dwi Siswoyo dkk

Pendidikan Judul Buku      : Ilmu Pendidikan Penulis             : Dwi Siswoyo, dkk Penerbit           : UNY Press Tahun terbit     : 2013 Tebal                : 165 halaman Sinopsis Buku berjudul Ilmu Pendidikan ini memiliki isi yang dibagi perbab. Ada delapan bab yang dibahas dalam buku ini. Bab pertama membahas tentang dasar, fungsi tujuan dan asas pendidikan. Dasar pendidikan adalah landasan berpijak dan arah bagi pendidikan sebagai wahana pengembangan manusia dan masyarakat. Ada hubungan antara filsafat dengan pendidikan, yaitu bahwa filsafat memberikan dasar bagi filsafat pendidikan, filsafat pendidikan menjadi dasar teori pendidikan, teori pendidikan menjadi dasar bagi ajaran pendidikan, dan ajaran pendidikan menjadi dasar praktik pendidikan. Kajian terhadap landasan pendidikan akan membentuk wawasan yang tepat tentang pendidikan dan pada gilirannya akan memberikan peluang yang besar bagi perancang dan penyelenggaraan pendidikan sehingga memberikan prespektif

Resensi Buku Demokratisasi Politik

Demokratisasi Politik Judul Buku      : Sumbangan Pikiran Universitas Gajah Mada DEMOKRATISASI POLITIK Penulis             : Universitas Gajah Mada Penerbit           : Universitas Gajah Mada bekerjasama dengan KADIN Kotamadya Yogyakarta Tahun terbit     : September 1998 Tebal                : 47 halaman Sinopsis Ketika gerakan mahasiswa yang mencapai puncakya pada 20 Mei 1998 berhasil menghentika rejim Orde baru, masyarakat pada umumnya danmahasiswa khususnya mengharapkan bahwa langkah-langkah reformasi akan mengarah keproses demokratisasi kehidupan politik Indonesia. Selama tiga bulan   berikutnya, harapan tersebut perlahan-lahan kehilangan basisnya. Bahkan, kemungkinan kembalinya gaya berpolitik Orde Baru dan kekuatan-kekuatan nostalgik semakin nyata. Secara moral dan akademik, Universitass Gajah mada bertanggung jawab memasyarakatkan gagasan-gagasan segar dibidang demokratisasi kehidupan politik. Tujuannya adalah supaya demokratisasi dapat terus berjalan dan kem